Menyikapi Masalah Hidup
Apa jadinya ketika masalah yang kita hadapi teramat sulit? Mungkin sebagian orang akan terpedaya dan terkikis bak seonggok besi yang sedikit demi sedikit berkarat hingga akhirnya rapuh dan musnah. Mereka dikendalikan begitu saja oleh masalah-masalah hidup padahal justru kita lah yang harus bisa mengendalikan masalah itu.
Sebagian lagi ada yang memilih sebuah jalan pintas dengan menghindar dari masalah. Namun untuk apalah itu? Semakin kita menghindar dari masalah justru akan datang masalah baru dan akan membuat masalah semakin sulit. Menghindari masalah adalah salah satu ciri seorang pecundang. Hadapilah masalah dengan jiwa besar serta pikiran yang positif. Karena Allah menciptakan masalah bukan untuk dihindari tapi dihadapi.
Padahal jika kita tahu, di dalam setiap masalah yang di ciptakan Tuhan terdapat pula sebuah hadiah yang telah Tuhan siapkan untuk kita-kita yang lulus melewati dengan baik. Layaknya ujian di sekolah, ketika kita berhasil lulus dengan baik dan mendapat nilai yang tinggi, Sekolah akan memberikan sebuah apresiasi bagi kita dengan sebuah piala dan juga berkesempatan naik tingkat. Seperti itu jualah masalah hidup, di balik sulitnya masalah yang Tuhan berikan kepada setiap manusia terdapat sebuah hadiah yang telah Tuhan siapkan untuk kita yang berhasil melewatinya. Jika berhasil melewati masalah tersebut akan dinaikan pula derajat kita.
Sumber: Cerita Motivasi & Inspirasi
0 Response to "Menyikapi Masalah Hidup"
Post a Comment